Valverde Yakin Barcelona Bisa Tanpa Messi - Menghadapi Real Madrid dalam laga lanjutan Liga Spanyol 2018-2019, Barcelona akan tampil tanpa diperkuat pemain andalannya, Lionel Messi, yang sedang mengalami cedera. Meski demikian, hal tersebut nyatanya dianggap bukan sebagai sebuah permasalahan yang berarti bagi Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde.Agen Bola Terpercaya
Valverde menerangkan bahwa Barcelona harus dikenali karena cara bermainnya, bukan karena kehadiran pemain tertentu. Pelatih berpaspor Spanyol itu percaya, meski tampil tanpa Messi, Barca akan tetap menampilkan permainan yang solid dan kuat.
Pada pertandingan Barca sebelumnya, yakni di ajang Liga Champions 2018-2019, klub berjuluk Blaugrana itu terbukti mampu memetik kemenangan dengan skor 2-0 atas Inter Milan. Dalam laga itu, posisi Messi digantikan oleh Rafinha Alcantara. Kemenangan atas Inter itu tak ayal membuat Valverde dan para pemain Barca memiliki kepercayaan diri lebih besar.Agen Casino Terbaik
Valverde sendiri mengaku telah memiliki rancangan pemain yang akan diturunkannya untuk laga melawan Madrid. Meski demikian, ia enggan membocorkan apakah formasi yang bakal digunakannya akan sama dengan laga melawan Inter.
“Saya telah memutuskan di pihak saya (siapa yang akan bertanding), namun saya tidak akan mengatakannya. Kami harus dikenali karena cara kami bermain, menjaga bola. Itulah yang membuat kami kuat. Kami solid dengan atau tanpa Messi,” ungkap Valverde, menyadur dari ESPN, Minggu (28/10/2018).
“Menjadi sebuah kesatuan adalah yang membantu kami memenangkan liga musim lalu. Kami harus terus melakukan itu, dalam pertahanan dan menyerang. Kami ingin melakukannya dengan baik. Kami tahu apa yang dipertaruhkan dan kami harus fokus untuk memainkan pertandingan kami," tandasnya.
0 comments:
Posting Komentar