Sabtu, 12 November 2016

NEGERI DI ATAS AWAN

NEGERI DI ATAS AWAN 


Awan - Hampir saja kulepas Sebuah genggaman selembut kapas Hampir saja narasiku kandas
Terhempas bebatuan cadas...Hancur berkeping di samudra luas

Salahku Mengejar bintang tiada puas Mengaharap salju turun di musim panas
Salahku Membuka cerita usang balik kanvas Aku...ah... Aku yang terlepas

Angan ku melanglang melayang di negeri atas awan Denyut ku menggebu, menggetarkan sekujur badan
Ku seolah menemukan air kehidupan Aku terhanyut dalam aliran picisan

Terkadang ku berharap pembenaran Atas smua kesalahan Ah...jangan...jangan lakukan
Alam sadar mengguncang membangunkan Mencubitku tuk bangkit dari semunya khayalan
Berhenti !!!!Berhenti disini ! Dan jangan lanjutkan!

0 comments:

Posting Komentar